BISNISASIA.CO.ID, JAKARTA – Verkada, perusahaan global pelopor solusi keamanan fisik berbasis komputasi awan, resmi menunjuk dua pemimpin strategis untuk memperkuat ekspansi di kawasan Asia Pasifik.
Steve Bray dipercaya sebagai Vice President Regional untuk Australia dan Selandia Baru, sementara Blake Day ditunjuk sebagai Head of ASEAN dan akan memimpin dari kantor pusat Verkada di Singapura.
Langkah ini menegaskan komitmen Verkada terhadap pertumbuhan jangka panjang di kawasan, seiring meningkatnya kebutuhan akan solusi keamanan modern dan terintegrasi.
Eric Salava, Chief Revenue Officer Verkada, menyatakan bahwa permintaan solusi keamanan di wilayah ini terus tumbuh pesat, terutama di pasar Australia, Selandia Baru, dan Asia Tenggara.
“Steve dan Blake adalah pemimpin berpengalaman yang memperkuat tim kami di saat penting bagi ekspansi global. Kehadiran mereka mendukung misi kami dalam menyediakan keamanan yang cerdas dan terukur bagi lebih banyak organisasi di seluruh dunia,” ujar Salava.
Steve Bray memiliki lebih dari dua dekade pengalaman di bidang teknologi perusahaan dan SaaS, serta pernah memegang posisi strategis di perusahaan ternama seperti Cloudflare, Zendesk, Salesforce, dan Oracle.
Dengan jaringan luas di sektor TI dan pemahaman mendalam terhadap pasar ANZ, Bray akan memimpin pengembangan bisnis Verkada dari kantor di Sydney.
Sementara itu, Blake Day sebelumnya menjabat sebagai pemimpin tim Workday selama lebih dari delapan tahun, termasuk tiga tahun terakhir memimpin ekspansi Workday di Singapura.
Ia dikenal atas kemampuannya dalam memperkuat pertumbuhan pasar dan membangun basis pelanggan yang loyal di kawasan ASEAN.
Saat ini, basis pelanggan Verkada di Asia Pasifik telah tumbuh 60% dalam setahun terakhir, didorong oleh peningkatan aktivitas penjualan dan kemitraan baru.
Verkada juga telah memperluas kantor fisiknya di Sydney dan Singapura serta menjalin kerja sama strategis dengan sejumlah mitra utama seperti Bluechip Infotech, Focus Digital Security Solutions, Field Solutions Holdings, LG CNS, dan Takachiho Koheki.
Dengan penguatan tim regional dan inovasi teknologi keamanan berbasis cloud, Verkada siap menjadi pemain kunci dalam transformasi keamanan fisik di Asia Pasifik.