Scroll untuk baca artikel
Headline

KCIC Tambah Empat Jadwal Perjalanan Whoosh Mulai Maret 2024

102
×

KCIC Tambah Empat Jadwal Perjalanan Whoosh Mulai Maret 2024

Sebarkan artikel ini
Eva Chairunisa

BISNISASIA.CO.ID, JAKARTA – Menyusul peningkatan jumlah penumpang yang terus berlanjut di Kereta Cepat Whoosh, KCIC kembali menambah jadwal operasional Whoosh hingga mencapai 44 perjalanan pada bulan Maret 2024. Dari jumlah tersebut, terdiri atas 40 perjalanan reguler dan 4 perjalanan tambahan yang akan dioperasikan setiap Jumat, Sabtu, Minggu, serta hari libur nasional dan cuti bersama.

Dengan penambahan perjalanan ini, headway perjalanan Whoosh menjadi rata-rata setiap 40 menit, memberikan fleksibilitas kepada masyarakat untuk memilih jadwal yang sesuai dengan kebutuhan mereka.

Sejak mulai dioperasikan secara komersial pada 17 Oktober 2023, KCIC telah melayani sekitar 1,9 juta penumpang. Pada Februari 2024, volume harian penumpang Whoosh mengalami peningkatan sebesar 15 persen dibandingkan bulan Januari 2024.

Baca Juga :   Ini Spesifikasi Samsung Galaxy F15 5G yang Dibanderol Rp2,8 Jutaan

Untuk hari-hari biasa, volume penumpang mencapai sekitar 15 ribu per hari, sedangkan pada akhir pekan, volume penumpang dapat meningkat hingga mencapai 20 ribu per hari.

Emir Monti, Manager Corporate Communication KCIC, menjelaskan bahwa penambahan jadwal ini merupakan hasil evaluasi yang melibatkan analisis pola permintaan dan pergerakan penumpang selama Whoosh beroperasi.

“Dengan penambahan jadwal perjalanan ini, kami berharap dapat memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam memilih dan memesan tiket sesuai dengan kebutuhan mereka,” ujar Emir pada Jumat (1/3/2024).

Tiket perjalanan untuk bulan Maret sudah dapat dipesan melalui saluran resmi seperti aplikasi Whoosh, situs ticket.kcic.co.id, Ticket Vending Machine, dan loket resmi di stasiun, serta aplikasi mitra seperti Access by KAI, Livin by Mandiri, BRImo, dan BNI Mobile Banking.

Baca Juga :   IKN Bakal Jadi Magnet Bagi Para Investor Properti

KCIC juga masih menerapkan skema Dynamic Pricing yang menawarkan harga lebih hemat pada periode tertentu. Faktor-faktor yang memengaruhi penentuan harga dinamis ini antara lain jam sibuk (peak hour) atau jam tidak sibuk (off peak hour), momen liburan (high season) atau bukan liburan (low season), serta hari kerja atau akhir pekan.

Selain itu, penumpang Whoosh juga dapat menikmati promo gratis atau diskon di 12 destinasi wisata, kuliner, dan penginapan terbaik di sekitar stasiun Whoosh.

Di antara 12 destinasi wisata yang menawarkan promo Free Entry, terdapat tempat seperti Dusun Bambu, Farmhouse, Floating Market, The Great Asia Afrika, Tepi Danau, Tepi Kota Healing, The Lodge Maribaya & Fairy Garden Bandung, Dago Dream Park, dan Papa Dino.

Baca Juga :   realme Note 50 Resmi Meluncur di Indonesia dengan Harga Spesial Mulai dari Rp999.000

Tidak hanya itu, ada juga promo diskon hingga 20 persen di berbagai tempat kuliner seperti Baker Street Resto cabang Cimandiri, serta restoran yang berada di The Lodge Maribaya & Fairy Garden Bandung dan The Lodge Camp & Village dari Stasiun Bandung.

“Dengan penambahan jadwal ini, masyarakat dapat memiliki lebih banyak pilihan dalam merencanakan perjalanan mereka. Kami berharap hal ini dapat memberikan pengalaman perjalanan yang lebih baik bagi semua pelanggan Whoosh,” tutup Emir.(saf/infopublik.id)