Scroll untuk baca artikel
Industri

Gino Mariani Launching Kolaborasi dengan Stop’N’Go, Pionir Quick Shoe & Bag Repair di Indonesia

31
×

Gino Mariani Launching Kolaborasi dengan Stop’N’Go, Pionir Quick Shoe & Bag Repair di Indonesia

Sebarkan artikel ini
Sukses membuka banyak gerai di tahun 2024, kali ini Gino Mariani meluncurkan launching kolaborasi dengan Stop’N’Go, pionir Quick Shoe & Bag Repair di Indonesia. Launching kolaborasi ini dilaksanakan pada hari Jumat, 28 Juni 2024 di store Gino Mariani Grand Indonesia dengan tema “Perpaduan Karya Eksklusif, Sepatu Kulit Indonesia”.

BISNISASIA.CO.ID, JAKARTA – Sukses membuka banyak gerai di tahun 2024, kali ini Gino Mariani meluncurkan launching kolaborasi dengan Stop’N’Go, pionir Quick Shoe & Bag Repair di Indonesia. Launching kolaborasi ini dilaksanakan pada hari Jumat, 28 Juni 2024 di store Gino Mariani Grand Indonesia dengan tema “Perpaduan Karya Eksklusif, Sepatu Kulit Indonesia”.

Tema ini diambil dari semangat dan rasa nasionalisme dari Gino Mariani dan Stop’N’Go, untuk memberikan kontribusi, sebagai produk anak bangsa yang unggul, yang bisa menunjukkan kekreatifitasan dari produk buatan dalam negeri, yang ditujukan untuk masyarakat Indonesia. Kolaborasi Gino Mariani dan Stop’N’Go di “Perpaduan Karya Eksklusif, Sepatu Kulit Indonesia” ini akan memanjakan pelanggan, dengan tampilan produk sepatu kulit berkualitas dan juga  produk-produk perawatan sepatu dan aksesoris berbahan kulit lainnya.

Bersamaan dengan acara ini, Gino Mariani juga akan mendaftarkan dan meresmikan rekor MURI “Merek Sepatu Kulit dengan Model Boots Terlama yang masih diproduksi”.

Ini juga salah satu upaya dari Gino Mariani yang selalu terdepan untuk memberikan sepatu kulit yang terbaik bagi pelanggan.

Acara launching ini dihadiri oleh Bapak Denny Budianto, Direktur dari Gino Mariani, Ibu Katarina Gumulya, CEO dari Stop’N’Go, Ibu Floriani Sjaaf, General Manager Sales & Marketing dari Stop’N’Go, juga perwakilan dari tim MURI Indonesia, Awan Rahargo dan Jusuf Ngadri.

Baca Juga :   Traveloka Memperkuat Komitmen Keberlanjutan Sebagai Sponsor Platinum Pertama di Dunia untuk GSTC

Sepatu Gino Mariani merupakan sepatu pria dan wanita, hasil karya buatan tangan perajin Indonesia dengan sentuhan desain dan karakter khas sepatu Itali.

Denny Budianto, Direktur Gino  Mariani mengatakan, aspek kenyamanan Gino Mariani terdiri dari dua hal yaitu 100% Genuine Leather dan Cloud Teknologi dan semua sepatu kami terbuat hanya dari full genuine leather (kulit premium). Kami tidak menjual kulit sintesis atau kulit yang tidak premium.

“Seluruh badan luar sepatu dan bagian dalam sepatu terbuat dari kulit premium bernama FULL-GRAIN LEATHER. Kedua, kami memiliki cloud teknologi yaitu sol dalam sepatu yang memberikan daya membal dan daya support seperti awan (Cloud cushion), dengan pori-pori yang melancarkan sirkulasi udara (breathable) dan dibuat dari bahan lebih ringan dari busa dan karet (lightness),” katanya.

Seiring berjalannya waktu, karena banyaknya peminat wanita untuk sepatu kulit berkualitas Gino Mariani, koleksi sepatu wanita Gino Mariani juga terus ditambahkan.

Untuk saat ini, Gino Mariani sudah memiliki lebih dari 100 pilihan sepatu wanita dan 200 sepatu pria, seperti sepatu smart casual boots, moccasins (slip-on), sandal dan bahkan sepatu sneakers. Tentu saja apapun jenis sepatu yang dijual, Gino Mariani menjanjikan bahan kulit terbaik untuk setiap pasangnya.

Baca Juga :   Burson, Visi Baru Jaga Reputasi sebagai Keunggulan Kompetitif bagi Klien

Saat ini Gino Mariani sudah memiliki 26 toko yang tersebar di seluruh Indonesia, dari pulau Sumatera sampai pulau Papua dan berencana akan membuka kembali hingga 50 toko dalam beberapa tahun ke depan.

Selain itu, Gino Mariani juga sudah hadir di department store terkemuka dan juga tersedia di toko online / ecommerce seperti Zalora, Tokopedia dan Shopee.

Stop’N’Go yang sudah terkenal piawai dalam jasa perbaikan dan pembersihan sepatu sejak tahun 1989, pada acara ini menghadirkan Saphir, produk berkualitas tinggi dari Prancis yang telah diakui dunia untuk perawatan sepatu dan tas kulit.

Produk Saphir ini juga digunakan pada demo semir sepatu yang dilakukan oleh tim Stop’N’Go selama acara berlangsung untuk menunjukkan hasil semir yang terbaik.

Sesuai dengan komitmen Stop’N’Go untuk menyediakan produk perawatan sepatu berkualitas, seluruh rangkaian produk Saphir mulai dari cleaning, polishing, nourishing, dan protecting kini bisa didapatkan langsung baik di toko offline dan online Stop’N’Go maupun di toko-toko Gino Mariani.

“Dengan reputasi global sebagai yang terbaik dalam perawatan kulit, kehadiran Saphir di Stop’N’Go dan Gino Mariani memberikan kesempatan bagi konsumen di Indonesia untuk mengakses produk berkualitas internasional,” Floriani Sjaaf, General Manager Sales & Marketing Stop’N’Go menambahkan.

Baca Juga :   Brand Lokal d’BestO Melejit, Berkah Doa Rakyat Palestina

Sementara itu, Stop’N’Go, yang sudah beroperasi sejak tahun 1989, memiliki 23 outlet di pusat perbelanjaan ternama dan strategis di kota-kota besar, termasuk Jakarta, Tangerang, Malang, dan Surabaya.

Mengusung konsep reparasi kilat atau while-you-wait service, Stop’N’Go selain melayani reparasi sepatu juga juga melayani reparasi tas, koper, shoe and bag cleaning, duplikat kunci, grafir tag, dan sekarang ini meluas kepada shoe polish dan recoloring.

Peresmian kolaborasi ini tentunya juga tidak luput dari pemberian benefit kepada pelanggan, yaitu diskon eksklusif 15 persen di seluruh toko Gino Mariani maupun Stop’N’Go. Diskon ini berlaku bagi pelanggan Gino Mariani yang ingin mereparasi sepatu Gino Mariani kesayangan mereka ataupun membeli produk-produk perawatan sepatu di Stop’N’Go. Sebaliknya, pelanggan Stop’N’Go yang ingin membeli produk Gino Mariani juga akan mendapatkan diskon yang sama dengan syarat menunjukkan struk transaksi dari Stop’N’Go di toko Gino Mariani.

Kerjasama kedua brand asal Indonesia ini, tidak hanya menjadi kebanggaan tersendiri bagi Gino Mariani dan Stop’N’Go, namun juga membuktikan bahwa kedua merek ini sudah dipercaya selama puluhan tahun, untuk menyediakan produk dan jasa yang sangat dibutuhkan oleh pelanggan.