Sungrow FPV melansir solusi sistem yang dirancang khusus untuk pasar Filipina. Solusi inovatif ini menghasilkan listrik secara efisiensi, memiliki kompatibilitas yang baik dan stabilitas optimal, serta lebih mudah dirawat.
Keunggulan tersebut menjawab sejumlah tantangan yang dialami sistem PV terapung akibat kondisi cuaca Filipina dengan angin dan ombak kencang.
Senator Win Gatchalian berkunjung ke stan pameran Sungrow FPV di ajang tersebut.
Dia menyimak presentasi tentang fitur-fitur inovatif sistem PV terapung, serta membahas tren teknologi PV terapung dan prospek pasar lokal bersama tim Sungrow FPV.
Dalam beberapa tahun terakhir, pasar PV terapung di Filipina terus berkembang.
Menurut Rencana Pembangunan Filipina, negara ini menargetkan kontribusi energi terbarukan sebesar 50% dalam bauran energi nasional pada 2040.
Maka, Sungrow FPV berkomitmen menjalankan pendekatan yang mengutamakan pelanggan, mulai dari desain produk hingga layanan purnajual, serta terus mengandalkan teknologi canggih guna meningkatkan nilai tambah sekaligus mendukung Filipina mewujudkan masa depan yang rendah karbon.