Scroll untuk baca artikel
Industri

Omdia Perkirakan Pertumbuhan Pasar Monitor Gaming Capai 24,7 juta Unit Tahun 2028

25
×

Omdia Perkirakan Pertumbuhan Pasar Monitor Gaming Capai 24,7 juta Unit Tahun 2028

Sebarkan artikel ini
Desktop Monitor Intelligence Service Omdia memperkirakan pasar layar monitor gaming dengan kecepatan refresh lebih dari 120Hz diperkirakan akan bertumbuh hingga 9% YoY menjadi 24,7 juta unit pada tahun 2024

BISNISASIA.CO.ID, LONDON – Desktop Monitor Intelligence Service Omdia memperkirakan pasar layar monitor gaming dengan kecepatan refresh lebih dari 120Hz diperkirakan akan bertumbuh hingga 9% YoY menjadi 24,7 juta unit pada tahun 2024.

Sementara pasar layar monitor pintar yang dilengkapi sistem operasional dan portal layanan streaming diperkirakan meningkat hingga 63% YoY menjadi 1,2 juta unit.

Pada Kuartal ke-1 Tahun 2024, pengiriman layar monitor desktop mencapai 30,7 juta unit, meningkat 5% dari tahun ke tahun (YoY). Industri ini bertumbuh stabil sejak kuartal ke-3 Tahun 2023 setelah mengatasi masalah logistik pasca pandemi. Khususnya, pasar layar monitor gaming dan layar monitor pintar mengalami perkembangan pesat. Pertumbuhan ini didorong oleh nilai tambah dan fungsionalitas tinggi, khususnya pada kedua kategori monitor.

Baca Juga :   Omdia Memperkirakan Penjualan Musik Global akan Mencapai 53 Miliar Dolar AS tahun 2028

Sementara itu, pasar layar monitor gaming dengan kecepatan refresh lebih dari 120Hz dan layar monitor pintar yang dilengkapi OS dan aplikasi portal layanan streaming seperti TV juga bertumbuh pesat.

Menurut Hidetoshi Himuro, Analis Utama Senior di Omdia, “Layar monitor menjadi lebih pintar seperti TV. Fokusnya adalah memaksimalkan konten yang dapat ditangani dan memperluas pengalaman pengguna di pasar B2C untuk layar monitor gaming dan layar monitor pintar.”

Saat ini, Samsung dan LGE dari Korea Selatan mendominasi pengiriman layar monitor pintar. Disusul oleh Acer, dan merek lain dari Taiwan, A.S., dan Tiongkok diperkirakan akan segera memasuki pasar. Sektor layar monitor gaming berpotensi menghadirkan layar monitor non-gaming dengan kecepatan refresh lebih dari 120Hz. Hasilnya, kinerja pengiriman monitor gaming, yang ditentukan berdasarkan kecepatan refresh rate maksimum, diperkirakan akan meningkat.

Baca Juga :   KKP Komitmen Perkuat Pola Komunal Pemasaran Rajungan Nelayan

Menurut perkiraan Omdia, pasar layar monitor gaming akan meningkat menjadi 27,4 juta unit pada tahun 2028; sedangkan pasar layar monitor pintar akan meningkat menjadi 2,1 juta unit, termasuk permintaan dari aplikasi B2B.

Pasar layar monitor pintar diperkirakan mencapai 1,2 juta unit pada tahun 2024, terutama didorong oleh system-on-chip TV karena sistem operasional terintegrasi, yang membedakannya dari layar monitor desktop tradisional. MediaTek, Novatek, dan Realtek adalah vendor SoC TV yang terkemuka pada tahun 2023. Pangsa pasar gabungan semua merek ini diperkirakan meningkat menjadi 84% pada tahun 2024 dibanding 83% pada tahun 2023.

Baca Juga :   Volume Penjualan TV Hisense Mencapai Peringkat No. 2 Dunia pada Q1-2024

“Ada beberapa masalah di pasar layar monitor pintar, tergantung jenis vendornya. Kami perkirakan, empat sistem operasi – Tizen, WebOS, AOSP China, dan Google akan menjadi pemain penting pada tahun 2024-25. Selain itu, pengalaman Wi-Fi dan antarmuka pengguna baru, misalnya remote control, adalah faktor sangat penting di pasar yang terus berubah ini,” kata Himuro.