Scroll untuk baca artikel
Finansial

BCA Expo 2024 Hadir di Bali Tawarkan Promo KPR Mulai 1,45% dan Kredit Kendaraan 2,45%

41
×

BCA Expo 2024 Hadir di Bali Tawarkan Promo KPR Mulai 1,45% dan Kredit Kendaraan 2,45%

Sebarkan artikel ini
PT Bank Central Asia Tbk (BCA) secara perdana menyelenggarakan BCA Expo 2024 di Bali sebagai wadah one stop services untuk nasabah dengan menghadirkan beragam solusi perbankan dari BCA, tenant-tenant unggulan, serta berbagai promo menarik dan suku bunga istimewa.

BISNISASIA.CO.ID, BALI – BCA Expo 2024 kali ini hadir untuk pertama kalinya di Bali, menghadirkan beragam promo menarik, termasuk bunga spesial untuk kredit pemilikan rumah (KPR), kredit kendaraan bermotor (KKB), kredit sepeda motor (KSM), serta solusi perbankan lengkap dalam satu acara.

Setelah sukses digelar di Jabodetabek, BCA Expo 2024 Bali dibuka pada acara yang diresmikan oleh Direktur BCA Frengky Chandra Kusuma, bersama Kepala Kantor Wilayah IV BCA Harijanto. Pembukaan ini juga dihadiri Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali, R. Erwin Soeriadimadja, dan Direktur Pengawasan Lembaga Jasa Keuangan OJK Provinsi Bali, Ananda R. Mooy.

“Kami sangat senang bisa membawa BCA Expo 2024 ke Bali sebagai bentuk apresiasi kepada nasabah dan mitra setia kami di sini. Kami berharap berbagai penawaran spesial yang disuguhkan dapat membantu nasabah memenuhi kebutuhan finansial mereka sekaligus mendukung perekonomian Bali,” ungkap Frengky.

Selama acara, BCA menawarkan sejumlah promo menarik seperti bunga spesial KPR BCA 1,45% eff.p.a fixed 1 tahun, KKB dengan bunga mulai 2,45% flat p.a untuk tenor 3 tahun, dan kredit sepeda motor dengan bunga 5,67% flat/tahun dengan tenor hingga 3 tahun. Promo ini dapat dinikmati nasabah yang bertransaksi di lebih dari 29 booth mitra yang turut serta dalam BCA Expo 2024 Bali.

Baca Juga :   Program PNM Mekaar Bantu Pengrajin Anyaman Mansiang Tingkatkan Omset dan Buka Lapangan Kerja

BCA menggandeng 16 dealer mobil ternama seperti Lexus, Mercedes-Benz, dan BMW, serta 7 merek sepeda motor, dan menawarkan beragam pilihan hunian dari 6 grup developer terkemuka. Tidak hanya itu, perusahaan anak BCA seperti BCA Life, BCA Insurance, BCA Multifinance, dan BCA Finance juga ikut berpartisipasi, menyediakan solusi keuangan mulai dari pembiayaan hingga proteksi.

Baca Juga :   Dorong Ketangguhan Kesehatan dan Keuangan, Manulife dan Forum Ekonomi Dunia Luncurkan Prospering in Longevity Challenge

Nasabah juga dapat menikmati layanan lengkap di acara ini, mulai dari pembukaan rekening, kartu kredit, hingga berbagai solusi digital melalui myBCA. Bagi nasabah Prioritas dan Solitaire, disediakan lounge eksklusif untuk menambah kenyamanan selama acara berlangsung.

“BCA Expo 2024 Bali merupakan kesempatan sempurna bagi masyarakat untuk mendapatkan solusi perbankan terbaik dari BCA. Dengan rangkaian produk unggulan dan penawaran menarik, kami berharap acara ini menjadi momen berharga bagi pengunjung untuk menemukan berbagai solusi keuangan yang sesuai dengan kebutuhan mereka,” tutup Frengky. (saf)