Scroll untuk baca artikel
Teknologi

Sensasi POCO F6, Terjual 30.000 Unit dalam Seminggu!

34
×

Sensasi POCO F6, Terjual 30.000 Unit dalam Seminggu!

Sebarkan artikel ini
POCO F6.

BISNISASIA.CO.ID, JAKARTA – POCO Indonesia, brand teknologi global yang populer di kalangan anak muda penggemar teknologi, kembali menggemparkan pasar smartphone. Kali ini dengan kesuksesan besar merilis produk flagship POCO F6. Pada hari peluncurannya, 4 Juli 2024, POCO memulai penjualan pertama mulai pukul satu siang, yang langsung disambut dengan antusiasme luar biasa dari para penggemar teknologi di Tanah Air. Dalam waktu hanya satu minggu setelah perilisan, POCO F6 berhasil terjual lebih dari 30.000 unit.

Baca Juga :   Kaspersky: Perlu Peningkatan Peran Pengajar dalam Sebarkan Ilmu Keamanan Siber di Asia Pasifik

Andi Renreng, Associate Director Marketing POCO Indonesia, menyatakan, “Benar-benar luar biasa! Dalam satu minggu, lebih dari tiga puluh ribu unit POCO F6 telah terjual. Saya sangat berterima kasih kepada anak muda Indonesia pecinta teknologi dan POCO Fans atas antusiasmenya yang tidak pernah habis terhadap produk-produk POCO.”

Ia menambahkan, “Kegembiraan yang luar biasa ini sekali lagi membuktikan bahwa performa ekstrem dan harga ekstrem yang POCO tawarkan semakin memperkuat kepercayaan di kalangan anak muda bahwa POCO selalu menghadirkan produk yang memenuhi kebutuhan mereka.”

Bagi yang belum mendapatkan POCO F6, jangan khawatir. Smartphone ini masih dapat dibeli secara online di Mi.com serta berbagai toko online resmi POCO di Tokopedia, Shopee, Lazada, dan Blibli. Jadi, masih ada kesempatan untuk mendapatkan POCO F6 dengan harga Rp4.999.000 untuk varian 8GB+256GB dan Rp5.699.000 untuk varian 12GB+512GB.

Baca Juga :   POCO M6 Pro, Perlindungannya Nggak Kalah Ekstrem dari Performa dan Harganya

“Kesempatan masih terbuka untuk membawa pulang hape flagship POCO F6 dengan harga ekstrem,” tegas Bung Andi. “Namun, melihat minat yang begitu besar, sebaiknya segera beli sebelum kehabisan dan menyesal di kemudian hari. Tidak mau, kan?!” (saf)