Arus modal masuk (net inflow) bernilai besar di bursa efek Tiongkok Daratan, khususnya dalam kelas aset ETF saham, mencerminkan optimisme investor yang kian besar terhadap potensi bursa efek domestik dan prospek pertumbuhan ekonomi Tiongkok.
Pada 28 Mei lalu, arus modal masuk yang diperoleh ETF saham di bursa efek Tiongkok Daratan, termasuk Bursa Efek Shanghai dan Shenzhen, mencapai US$ 45,3 miliar, sedangkan nilai arus modal masuk untuk ETF bercakupan luas (broad-based) tercatat lebih dari US$ 47,8 miliar.
Tiga di antara ETF bercakupan luas ini adalah CSI 300 index, CSI A50 index, ChiNext index, dan SSE STAR Market 50 index.
E Fund Management (“E Fund”), sebagai pengelola dana investasi terbesar di Tiongkok, berhasil menarik arus modal masuk senilai US$ 13,6 miliar untuk produk ETF bercakupan luas tahun ini.
Di sisi lain, E Fund juga aktif mempromosikan produk ETF bercakupan luas dan meluncurkan E Fund CSI A50 ETF dua bulan setelah indeks tersebut dilansir pada Januari lalu. Pendekatan ini memiliki diferensiasi sebagai strategi alokasi industri yang lebih berimbang dan strategi ESG yang lebih selektif.
Meski indeks CSI 300 dan CSI A50 lebih mewakili saham-saham dengan nilai kapitalisasi pasar yang besar, bahkan nilai kapitalisasi pasar rata-ratanya berkisar US$ 18,5-US $35 miliar, indeks CSI A50 menawarkan peluang berinvestasi pada indeks berkapitalisasi masif yang 89% konstituennya memiliki kapitalisasi pasar di atas RMB 100 miliar (US$ 13,8 miliar).
Beberapa indeks lain yang bercakupan luas, seperti indeks ChiNext dan SSE STAR Market 50, terdiri atas emiten berkapitalisasi pasar menengah hingga besar yang memiliki potensi pertumbuhan menarik.
Indeks ChiNext meliputi 100 saham yang terdaftar pada papan perdagangan ChiNext dengan kapitalisasi pasar rata-rata US$ 6,5 miliar. Sebagian besar emiten ChiNext bergerak di sektor-sektor usaha prioritas, seperti energi baru dan layanan kesehatan.
Di sisi lain, indeks SSE STAR Market 50 terdiri atas 50 saham berkapitalisasi besar dan likuid dari STAR Market dengan kapitalisasi pasar rata-rata US$ 6 miliar. Emiten STAR Market sebagian besar bergerak di sektor semikonduktor.