BISNISASIA.CO.ID, JAKARTA – PT Permodalan Nasional Madani (PNM) meraih Penghargaan Top Contributor BUMN For Communications dalam acara BCOMSS 2024 yang diselenggarakan oleh Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Melalui ajang BCOMSS 2024, Kementerian BUMN memberikan apresiasi kepada perusahaan dan individu BUMN yang telah menunjukkan kinerja luar biasa dalam bidang komunikasi korporat dan program keberlanjutan di Jakarta, pada Kamis (7/3/2024).
BUMN Corporate Communication and Sustainability Summit 2024 (BCOMSS 2024) merupakan acara tahunan yang bertujuan untuk mendorong BUMN agar lebih terbuka dalam menyampaikan informasi kepada publik.
Pada acara penghargaan yang dihadiri oleh para milenial BUMN, Menteri BUMN Erick Thohir secara langsung menyerahkan Penghargaan Top Contributor BUMN For Communications kepada Arief Mulyadi, Direktur Utama PNM.
Erick Thohir menyatakan bahwa BCOMSS adalah langkah untuk meningkatkan transparansi informasi perusahaan BUMN.
Beliau mengatakan, “Transparansi informasi ini merupakan bagian dari upaya penataan yang terus kita dorong agar menjadi kebijakan di seluruh BUMN. Kita bersyukur, hari ini kita bisa melihat banyak BUMN yang terus bergerak menuju ke arah yang lebih baik. Mereka terus membuka diri.”
Erick menekankan bahwa dengan adanya transparansi informasi, BUMN akan lebih siap menghadapi berbagai isu, baik yang bersifat positif maupun negatif, untuk meningkatkan keberlanjutan perusahaan.
Sementara itu, Arief Mulyadi mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim PNM atas dedikasi dan kerja keras yang telah mengantarkan PNM meraih penghargaan ini.
“Izinlah saya menyampaikan apresiasi ini kepada lebih dari 70 ribu insan PNM yang tersebar di 35 Provinsi di Indonesia, serta kepada 15,2 juta nasabah PNM Mekaar yang telah dengan gigih berusaha, berjuang dalam memberikan kesejahteraan bagi keluarga Indonesia,” ujar Arief.
Ia juga berharap bahwa penghargaan ini dapat menjadi dorongan bagi seluruh karyawan PNM untuk terus meningkatkan kinerja perusahaan secara keseluruhan, yang pada akhirnya akan membawa manfaat pemberdayaan dan kesejahteraan yang lebih baik bagi nasabah dan masyarakat secara luas. (saf)