Dalam kunjungan ini, Prof. Young didampingi sejumlah akademisi dari Fakultas Ilmu Bisnis, Fakultas Ilmu Teknik, dan Fakultas Ilmu Sains, serta seorang mahasiswa asal Indonesia yang menjadi duta PolyU.
Delegasi ini mempromosikan PolyU di hadapan kepala sekolah, konselor pendidikan, serta pelajar dari beragam latar belakang.
Delegasi PolyU bertemu dengan para kepala sekolah, memaparkan kabar terbaru tentang PolyU, memperkenalkan program dual-degree dan program S1 baru, serta menjelaskan berbagai layanan dan kesempatan yang tersedia bagi para pelajar. Mahasiswa Indonesia yang menjadi duta PolyU turut berbagi pengalaman belajarnya di PolyU.
Prof. Young berkata, pihaknya berkomitmen membangun lingkungan pendidikan internasional, serta menarik minat para pelajar dari seluruh dunia untuk berkuliah dan bekerja di Hong Kong.
Maka, PolyU ikut berkontribusi terhadap pembangunan Hong Kong sebagai pusat pendidikan tinggi dunia. Kami gembira memperluas jaringan di Asia Tenggara, serta ingin bekerja sama dengan berbagai lembaga pendidikan.”
Baru-baru ini, Prof. Young menandatangani MoU mewakili PolyU dengan sebuah lembaga pendidikan di Laos. Lewat MoU ini, untuk pertama kalinya, kerja sama pendidikan terjalin antara Hong Kong (SAR) dan Laos.
Di sisi lain, Prof. Young juga meresmikan dua MoU dengan sebuah lembaga pendidikan di Vietnam dan Vietnam National University, Ho Chi Minh City.
Peresmian kedua MoU tersebut turut disaksikan John LEE Ka-chiu, Chief Executive, Hong Kong Special Administrative Region.
Kerja sama yang dijalin PolyU di Asia Tenggara merupakan lompatan besar bagi pihak-pihak yang terlibat, terutama dalam konteks mempererat kolaborasi kelembagaan dan meningkatkan mutu pendidikan universitas di seluruh dunia.