BISNISASIA.CO.ID, JAKARTA – Millennium Mall, terletak di jantung Jakarta, memilih Otis Indonesia untuk melaksanakan proyek penggantian dan peremajaan elevator dan eskalator. Otis Indonesia merupakan bagian dari Otis Worldwide Corporation (NYSE: OTIS), perusahaan terbesar di dunia yang memproduksi, menginstalasi, dan menyervis elevator dan eskalator.
Otis Indonesia participated in Millennium Mall’s rebranding ceremony held in early June. Otis will modernize 39 units at the mall, including replacing 25 escalators, eight elevators and modernizing six escalators.
Otis Indonesia akan meremajakan 39 unit, termasuk mengganti 25 eskalator, delapan elevator, dan meremajakan enam eskalator di Millennium Mall.
Agar pengguna elevator menikmati pengalaman yang semakin mudah, senyap, dan nyaman, machine belt yang digunakan beberapa elevator akan diganti dengan steel flat belt yang dilapisi polyurethane, Gen2®. Komponen yang telah dipatenkan Otis ini mampu mengurangi getaran elevator secara drastis.
Untuk mencapai efisiensi energi yang lebih optimal, seluruh elevator di Millennium Mall akan dilengkapi motor listrik Otis ReGen™ yang hemat energi.
Motor listrik ini mengubah energi yang dihasilkan perlambatan (braking) menjadi daya listrik. Berkat fitur ini, konsumsi listrik berkurang hingga 37% dibandingkan komponen yang sebelumnya dipakai.
Di sisi lain, peremajaan struktur penopang (in-truss modernization) akan dilakukan pada beberapa eskalator di area-area yang padat pengunjung.
Dalam peremajaan ini, rangka eskalator yang telah ada tetap dipertahankan dan diperbarui dengan peralatan baru untuk mengurangi gangguan dan insiden kerusakan.
“Sejak meluncurkan elevator aman yang pertama di dunia lebih dari 170 tahun lalu, Otis telah memimpin inovasi, serta mendukung peremajaan urbanisasi dan infrastruktur. Dengan rekam jejak yang teruji dalam peremajaan gedung di seluruh dunia, kami gembira bermitra dengan Millennium Mall, serta menyediakan solusi mobilitas vertikal yang lebih efisien dan berkinerja tinggi demi meningkatkan keselamatan dan pengalaman pengguna,” ujar Joseph Hasnan, President Director, Otis Indonesia.
Sebelumnya bernama Plaza Atrium, mal yang terdiri atas delapan lantai tersebut kini menjadi Millennium Mall, sebuah destinasi terpadu dan pusat rekreasi keluarga.