BISNISASIA.CO.ID, JAKARTA – Seiring dengan komitmen Hyundai untuk meningkatkan akses produk serta layanan Hyundai, PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) resmikan tiga dealer terbarunya. Hyundai Gatot Subroto di Medan, Hyundai Gubeng di Surabaya, dan Hyundai Lampung secara resmi telah hadir untuk memberikan kemudahan bagi pelanggan di area Sumatera Utara, Jawa Timur, serta Lampung.

Dengan demikian, hingga saat ini total 27 dealer resmi telah beroperasi untuk memfasilitasi konsumen Hyundai di seluruh Indonesia. Momentum ini juga sebagai bagian dari realisasi target awal HMID untuk memperluas jaringan Hyundai hingga 100 dealer di tahun 2021. Ketiga dealer resmi tersebut di bawah naungan PT Shinari Putra Kencana.

“Kami sangat senang menyambut mitra dealer terbaru kami di keluarga Hyundai. Bersama-sama, kita akan mengoptimalkan pengalaman pelanggan tercinta Hyundai bersama produk mobil Hyundai yang sempurna bagi mereka. Kami akan terus memperluas jangkauan kami untuk pelanggan di luar Jakarta dalam waktu dekat dan berharap layanan kami dapat selalu memenuhi harapan mereka. Ketiga dealer ini akan menjadi awal dari ekspansi dealer kami pada paruh pertama kuartal 2021,” kata SungJong Ha, President Director HMID, melalui keteranganya, Sabtu (6/2/2021).

“Kemudahan dan kenyamanan pelanggan selalu menjadi prioritas utama kami, dan kami akan memenuhi kebutuhan mobilitas mereka melalui jaringan dealer Hyundai yang lebih dekat dan mudah ditemukan di sekitar tempat mereka. Selain itu, kami ingin mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada mitra kami yang mendukung dan percaya pada merek Hyundai,” tambah SungJong Ha.

Pin Hong, selaku Director PT Shinari Putra Kencana, mengaku sangat senang menjadi bagian dari Hyundai Motors Indonesia. Kami percaya bahwa Hyundai sebagai game-changer di Indonesia akan memberikan warna baru dan memperkaya pilihan pelanggan untuk menemukan mobil impian masa depan mereka. Semoga dengan hadirnya dealer Hyundai di wilayah Medan dan Lampung dapat mewakili keseriusan merek Hyundai dalam memfasilitasi konsumen di wilayah tersebut.

Sementara Jimmy Tjhang, Director Operational PT Sun Motor Group juga menyampaikan, “Peresmian ini merupakan sinergi yang luar biasa bagi kami – dan kami berharap pelanggan di Jawa Timur dapat selangkah lebih dekat dengan produk-produk Hyundai seperti KONA Electric, IONIQ Electric, All-New Palisade, dan produk andalan Hyundai lainnya.

“Sejalan dengan visi Hyundai untuk memberikan yang terbaik bagi pelanggan dan menjadi customer-centric, kami juga mengutamakan pelanggan dalam situasi apapun dengan menghadirkan kualitas dan kenyamanan yang tinggi di dealer kami. Hyundai Gubeng Surabaya juga sudah terintegrasi dengan platform Click-to-Buy (CTB), sehingga dapat memaksimalkan pengalaman membeli di mana pun pelanggan berada,” ucapnya. 

Click-to-Buy adalah platform penjualan online dari Hyundai yang dirancang untuk pengalaman ritel online untuk produk Hyundai – tanpa perlu interaksi secara langsung, sehingga lebih aman dalam situasi seperti saat ini. Melalui Click-to-Buy, Hyundai menawarkan akses ke rangkaian lengkapnya yang mencakup semua tahapan perjalanan pembelian. Melalui platform Click-to-Buy, pelanggan diberikan kemudahan dan pengalaman pembelian kendaraan secara online yang lengkap melalui fitur-fiturnya yaitu preview mobil pilihan dalam tampilan 3D, reservasi test drive, dan pemesanan online.(BA-04)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini